
Cara Orang Tua Sukseskan Ujian Literasi Numerasi
Saat ini tentunya bukan sebuah hal yang asing lagi bagi dunia pendidikan mengenai adanya kegiatan ANBK yang tidak bisa dipisahkan dengan kata literasi numerasi. Asesmen nasional berbasis komputer atau yang lebih akrab disebut dengan ANBK ini akan dilaksanakan bukan pada kelas akhir, namun pada kelas 5, 8, dan juga 11.
Bagi orang tua yang memiliki anak pada tingkat sekolah dasar tentunya harus mampu membantu mereka agar sukses mengikuti ujian literasi numerasi ini. Hal ini dikarenakan kegiatan literasi numerasi tidak hanya seputar materi yang dipahami, namun juga kecakapan anak dalam mengoperasikan PC atau laptop.
Minimnya sumber daya manusia (SDM) di banyak wilayah membuat ANBK ini tidak mudah untuk diterapkan. Dibutuhkan banyak waktu dan juga penyesuaian akan adanya Asesmen Nasional ini. Bagi orang tua, tentunya dapat melakukan beberapa cara berikut untuk mensukseskan ujian literasi numerasi. Berikut penjelasannya.
Cara orang tua sukseskan ujian literasi numerasi
Ajarkan untuk fokus
Cara pertama yang dapat orang tua lakukan untuk membuat anak sukses mengikuti ujian literasi numerasi ialah dengan mengajarkan mereka untuk fokus. Mereka setidaknya harus fokus terhadap pembahasan yang tengah dilakukan, yaitu seputar kegiatan literasi. Salah satu kegiatan yang diniliai cukup membosankan bagi sebagian besar anak, karena menuntut kemampuan untuk membaca.
Jangan Batasi Waktu Main
Cara kedua bagi orang tua agar turut serta mensukseskan kegiatan ujian literasi numerasi ialah dengan tidak membatasi waktu bermain. Namun jangan disalah artikan, yang dimaksud tidak membatasi bukan berarti menyuruh anak untuk bebas bermain. Tapi lebih cenderung dengan memberi kebebasan anak agar bijak memanfaatkan waktu bermainnya.
Ajak Latihan soal
Dikarenakan kegiatan ANBK menggunakan teknologi, maka sebaiknya anda mengenalkan teknologi pada anak sejak dini. Anda dapat mengajak anak untuk mengerjakan latihan soal literasi numerasi sebagai salah satu acuan agar anak terbiasa dengan soal yang akan diujikan. Latihan soal ini dapat anda lakukan dengan mengakses laman yang terpercaya, dimana laman tersebut dapat berisi tentang soal soal model literasi numerasi.
Uraian mengenai beberapa cara orang tua sukseskan ujian literasi numerasi ini dapat anda terapkan pada anak. Buat anak selalu happy tanpa merasa stress karena adanya ANBK ini. Atur beberapa waktu belajarnya agar anak dapat belajar secara maksimal.